Sahabat Flexy, di era persaingan bisnis yang semakin ketat dan kemajuan teknologi, Inovasi kemasan produk makanan sangatlah dibutuhkan, penampilan kemasan bukan lagi hal yang diabaikan, melainkan menjadi concern utama atau daya tarik utama sebuah produk yang akan diperjual-belikan kepada setiap pelanggan. Penampilan kemasan yang premium dan profesional memberikan sebuah tanda bahwa produk tersebut memiliki kualitas yang baik dan mumpuni
Standing Pouch adalah kemasan fleksibel yang dapat berdiri. Kemasan ini merupakan salah satu jenis kemasan yang populer, bahkan telah banyak yang melengkapinya dengan fitur zipper lock. Mengusung konsep fleksibel, kemasan ini cukup serbaguna dapat digunakan untuk menampung aneka macam produk baik produk basah maupun kering. Selain fleksibel, standing pouch juga dinilai menjadi kemasan elegan dan kekinian. Kamu bisa memberikan desain sesuai keinginan, juga bisa memilih material sesuai kebutuhan. Penggunaan jenis kemasan ini juga relatif simpel dan sangat praktis, serta memudahkan dalam proses display. Nah, berikut ini MinPack bakal kasih sedikit ulasan tentang kemasan standing pouch.
Daftar Isi
Kelebihan Standing Pouch
Sebelum memutuskan untuk menggunakan kemasan standing pouch, kita harus tahu dulu apa saja sih kelebihan jenis kemasan ini?
- Praktis
Kemasan standing pouch adalah kemasan yang dinilai cukup praktis. Selain praktis dari segi packaging, kemasan jenis ini juga praktis untuk dipajang di display. - Bentuk Fleksibel
Selain praktis, kemasan jenis ini uga memiliki bentuk yang fleksibel karena dapat berdiri sendiri. Dilengkapi dengan fitur zipper lock, akan memberi keamanan ekstra pada isi di dalamnya. - Memiliki Berbagai Ukuran
Sebuah produk akan memiliki daya tarik tersendiri apabila menyediakan berbagai macam ukuran. Nah, pemilihan kemasan yang memiliki banyak varian ukuran adalah langkah yang tepat, karena jenis kemasan ini tersedia dalam berbagai macam ukuran. Hal ini juga memudahkan, apabila hendak membawa produk tersebut untuk traveling atau dikirim keluar kota. - Tampilan Lebih Modern
Tampilan kemasan produk yang modern, akan meningkatkan daya jual dan juga branding pada sebuah produk. Penggunaan kemasan jenis ini akan memberikan sentuhan yang lebih modern dan juga kekinian. Kamu juga bisa banget loh custom desain sesuai keinginan.
Jenis-Jenis Kemasan Standing Pouch
- Kemasan Bening
Jenis kemasan standing pouch ini terbuat dari bahan plastik Polypropylene (PP). Penggunaan bahan plastik PP memberikan sentuhan akhir yang cerah dan eye catching sehingga menarik perhatian karena secara langsung mengekspos isi produk di dalamnya. Namun, penggunaan plastik PP ini memiliki kelemahan yaitu tidak support untuk vacuum packaging dan tidak dapat mengemas benda cair karena mudah terjadi kebocoran. - Kemasan Nylon
Bahan nylon terkenal lebih bagus dibandingkan dengan plastik PP. Penggunaan nilon sebagai bahan untuk kemasan dinilai lebih efektif. Bahan nylon dikenal tebal dan memiliki sifat kerat sehingga lebih kuat, bahkan untuk menampung benda cair sekalipun. Bahan nylon juga sudah support untuk vacuum packaging. - Kemasan Aluminium Foil
Kemasan alumunium foil atau yang dikenal dengan nama alufoil memiliki sifat hermetis, fleksibel, tahan air, dan tidak tembus cahaya. Penggunaan alumunium foil untuk kemasan jenis ini akan memberikan perlindungan ekstra pada isi produk. Produk di dalamnya tidak mudah menggumpal, sehingga sangat cocok untuk produk berbentuk serbuk. - Kemasan Kraft
Kemasan kraft adalah jenis kemasan yang berbahan kertas yang biasanya dilapisi alufoil di dalamnya. Saat ini banyak kita temui, kemasan standing pouch kraft ini digunakan untuk kemasan kopi, obat herbal kering, teh, dan lain sebagainya.
Kapan Kamu Harus Menggunakan Standing Pouch?
Kemasan produk Standing pouch sangat direkomendasikan jika anda memulai bisnis kuliner, terkhusus produk makanan instant, dan berbisnis dalam lingkup mikro, UMKM, atau bisnis makro, tampilan elegan dan premium dari kemasan standing pouch dapat menambah kesan professional pada produk yang anda tawarkan ke customer, gunakan kemasan premium standing pouch jika anda :
- Menjual produk dalam jumlah kecil hingga sedang (50 gram – 2 kg)
- Ingin meningkatkan branding dengan desain kemasan full color
- Menarget konsumen yang mobile dan mengutamakan kepraktisan
- Ingin menekan biaya distribusi produk (karena lebih ringan dan hemat ruang)
Dimana Bisa Mendapatkan Kemasan Standing Pouch?
Berbicara soal kemasan kekinian dan modern, tentu saja kita harus memilih vendor atau produsen yang betul-betul terpercaya. Nah, pas sekali karena FlexyPack menyediakan kemasan keren ini. Bahkan, kamu bisa loh custom desain sesuai keinginan. Untuk konsultasi langsung dengan admin, kamu bisa hubungi via WhatsApp. Yuk kunjungi FlexyPack untuk mendapatkan kemasan standing pouch yang kamu mau!
Kesimpulan
Kemasan Standing pouch adalah solusi kemasan modern yang menggabungkan fungsi, efisiensi, dan estetika dalam satu bentuk. Meskipun tidak sepenuhnya sempurna, manfaat dan kelebihannya menjadikan kemasan ini sangat populer di berbagai industri. Jika Anda seorang pelaku usaha, mempertimbangkan penggunaan standing pouch bisa menjadi langkah strategis untuk meningkatkan daya tarik produk, menurunkan biaya logistik, serta menyesuaikan dengan tren konsumen yang semakin mengutamakan kepraktisan dan keberlanjutan.