Desain kemasan plastik seperti apa yang biasanya mudah menarik rasa ingin tahu konsumen? Dalam berbisnis suatu produk, kita tidak dapat meremehkan peran serta fungsi kemasan. Sejauh ini, kemasan menjadi daya pikat utama bagi konsumen sebelum memutuskan membeli.
Oleh sebab itu, kemasan produk sudah semestinya memiliki desain yang menarik. Entah itu dengan penggunaan kemasan full color atau pun dengan tampilan visual yang eye catching.
Sayangnya, belum banyak pebisnis yang memahami esensi dari desain kemasan produk. Tanpa desain kemasan menarik, sulit buat sebuah produk bersaing dengan kompetitor. Terlebih jika pengemasnya berbahan plastik transparan atau polosan.
Agar lebih mendalami seluk-beluk desain pengemasan pada plastik, kita simak bareng-bareng ulasannya berikut ini yuk!
Daftar Isi
Fungsi Desain Kemasan Plastik
Desain pada kemasan sebenarnya punya fungsi utama sebagai media komunikasi dengan konsumen. Semua informasi mengenai produk (komposisi, tanggal pembuatan, tanggal kedaluwarsa, nilai gizi, dan lain-lain) yang penting bagi konsumen tercantum pada desain kemasan.
Sementara, desain kemasan juga secara tidak langsung mewakili nilai estetika suatu produk. Bagus tidaknya produk dapat konsumen nilai dari kemasannya. Kemasan yang kurang dapat merepresentasikan kualitas produk biasanya amat jarang mendapat perhatian konsumen.
Selanjutnya, desain pada plastik packaging juga turut membangun brand image produk. Konsumen tidak akan mendapati sebuah citra brand dari produk dengan pengemasan plastik yang polosan atau transparan. Artinya, desain menarik sangat membantu sebuah brand membangun identitasnya di mata konsumen.
Manfaat Desain Kemasan Plastik yang Menarik
Dengan beberapa fungsi tadi, desain kemasan juga punya andil memberi banyak manfaat buat pebisnis atau produsen.
1. Meningkatnya Impresi Calon Pembeli
Sebuah produk yang belum cukup familiar bagi konsumen biasanya kesulitan mendapatkan kepercayaan konsumen. Namun, penggunaan desain kemasan yang menarik dapat membantu produsen merebut hati calon pembeli.
Kemasan yang tidak biasa-biasa saja pastinya akan mendapatkan atensi lebih banyak. Sekali pun belum yakin dengan produknya, impresi calon pembeli dapat naik melalui kemasan yang unik. Maka, penting bagi pebisnis untuk menghindari kemasan dengan plastik polosan atau transparan saja.
2. Terbentuknya Citra Brand
Penggunaan kemasan menarik dalam rentang waktu panjang dapat menjadi identitas yang melekat ke brand. Nantinya para konsumen dapat mudah mengenali produk-produk dari brand tersebut hanya lewat kemasannya.
Lama-kelamaan, loyalitas dari konsumen pun mudah terbentuk. Citra brand yang makin baik dan mengakar akan membuat konsumen loyal kian bertambah. Tentu saja hal ini sangat baik buat branding produk.
3. Mendorong Keputusan Membeli dari Konsumen
Dengan adanya kemasan menarik, konsumen lebih terdorong rasa penasaran. Hal inilah yang akhirnya membuat konsumen untuk memutuskan membeli produk.
Andai produk tersebut juga memiliki kualitas bermutu, konsumen tentu tidak akan ragu membeli ulang di waktu selanjutnya. Dari sini kita bisa lihat bagaimana besarnya relevansi antara kemasan menarik dengan impresi sekaligus keputusan membeli konsumen.
4. Meningkatkan Penjualan
Tiga manfaat kemasan menarik tadi pada akhirnya akan membawa keuntungan buat pebisnis, yakni penjualan produk meningkat. Oleh sebab itu, penting sekali buat pebisnis membuat rencana matang pada pembuatan kemasan. Pasalnya, kemasan menarik punya potensi menguntungkan hingga jangka panjang.
Contoh Desain Kemasan Plastik Aneka Produk
Apa pun produknya, entah itu makanan beku, makanan ringan, kopi, teh, atau kosmetik; semuanya bisa berpotensi laris manis jika menggunakan kemasan yang tepat. Sekali lagi, hindari kemasan polosan andai ingin benar-benar menang melawan kompetitor sejenis.
Beberapa desain kemasan pada gambar berikut efektif menarik rasa ingin tahu konsumen. Meski produknya tergolong sudah umum, perbedaan pada kemasan memberikan dampak luar biasa.
Jangan lupa untuk menambahkan informasi penting pada label kemasan. Ingat, konsumen berhak mendapatkan info seputar produk, misalnya:
- Nama produk
- Daftar bahan atau komposisi
- Berat bersih produk
- Nama dan alamat produsen
- Tanggal serta kode produksi
- Tanggal kedaluwarsa
- Nomor izin edar
Order Desain untuk Kemasanmu di FlexyPack
Jika kamu butuh desain kemasan plastik yang lebih eye catching, FlexyPack siap buat membantumu loh. Keunggulan FlexyPack adalah bebas cetak kemasan dengan banyak warna dan desain tanpa perlu investasi plat. Selain itu kemasan FlexyPack juga full color dan pastinya menarik hati konsumen.
Yuk, permanis kemasan produkmu biar makin laris! Langsung saja kontak tim FlexyPack via WhatsApp untuk konsultasi segala kebutuhan kemasanmu.